10 Istilah Teknis Dalam Videografi

 1. 360

    360 adalah istilah yang merujuk pada video 360° [derajat]. Video ini dapat dilihat di sudut bingkai 16:9 sekalipun statis pakai alat bantu seperti VR [Virtual reality] atau tidak. Salah satu contohnya bisa lihat video 360° diatas yang dibuat oleh Noah dalam konser virtual mereka pada Desember 2020. 

2. 4K

    4K adalah istilah resolusi definisi yang sangat tinggi dan merujuk pada video yang didalamnya terdapat 4.000 piksel horizontal dan 2.000 piksel vertikal.

3. 8K

    8K adalah kelipatan dari video resolusi 4K. Dimana, resolusi ini sangat tinggi yang didalamnya terdapat 8.000 piksel horizontal dan 4.000 piksel vertikal.

4. HDMI

    HDMI adalah kepanjangan dari High Definition Media Interface yang merupakan alat konektor digital yang membawa audio dan video berkualitas tinggi [HD] ke TV.

5. Export

    Setelah video diedit, video tersebut ada sebagai file yang dapat diekspor dalam mode ProRes atau H264.

6. Grafik

    Grafik dalam videografi mengacu pada elemen grafik statis. Sementara, grafik bergerak disebut animasi.

7. Handheld

    Handheld adalah keadaan dimana operator kamera memegang kamera ditangannya sendiri bukan menggunakan alat bantu seperti tripod atau gimbal.

8. HD

    HD adalah kepanjangan dari High Definition yang merujuk pada video beresolusi 1080, dimana garis horizontalnya jadi standar semua layar modern, yang kualitasnya 4 kali lebih tinggi dibanding resolusi standar 4K.

9. HDD

    Drive Hard Disk [Hard Disk Drive] adalah media penyimpanan file yang digunakan untuk menyimpan data seperti video atau gambar.

    HDD ini bisa dipasang di kamera atau dalam bentuk drive desktop portable yang digunakan saat proses pengambilan gambar.

10. HDR

    HDR atau High Definition Resolution adalah perluasan rentang warna dan jumlah informasi yang ditampilkan pada video.

    Dengan teknik ini, warna putih akan diperluas lagi jadi lebih putih dan hitam akan diperluas lagi jadi lebih hitam. Kamera yang bisa digunakan untuk mengambil video atau foto dalam kualitas HDR memungkinkan anda menghasikan gambar atau video lebih detail.


Komentar